Klepon Tart

Bahan:

  • 100 gr margarin
  • 50 gr butter
  • 1 sdm gula halus
  • 2 sdm susu bubuk
  • 60 gr maizena
  • 195 gr tepung protein sedang
  • 1 sdt pasta pandan
  • Sejumput garam

Bahan unti:

  • 90 gr gula merah cair
  • 50 gr kelapa kering instan

Cara membuat:

  1. Butter, margarin, gula halus, dan pasta pandan diaduk saja dengan spatula sampai rata.
  2. Kemudian masukkan susu bubuk, maizena, tepung terigu dan aduk sampai rata.
  3. Setelah itu ratakan dan cetak sesuai selera.
  4. Letakan di loyang yang sudah dialasi kertas baking dan lakukan sampai habis.
  5. Panaskan oven suhu 160c api atas bawah selama 10 menit.
  6. Panggang suhu 160c api atas bawah selama 35 menit kemudian keluarkan dan diamkan 10 menit dan isi tengahnya dengan unti dan panggang lagi selama 20 menit api atas bawah suhu 160 c.
  7. Setelah itu keluarkan dari oven tunggu sampai dingin baru masukin toples.

Kue Kacang Almond

Bahan:

  • 150 gr terigu protein rendah, sangrai
  • 50 gr susu bubuk
  • 25 gr maizena
  • 100 gr almond bubuk
  • 50 gr peanut butter
  • 150 gr butter dingin
  • 100 gr gula halus
  • 2 butir kuning telur

Olesan dan topping:

  • 2 butir kuning telur
  • Kacang almond

Cara membuat:

  1. Campur butter dan gula halus pakai sendok kayu, lalu masukkan kuning telur campur sampai rata.
  2. Masukkan peanut butter aduk rata, lalu bubuk almond,susu bubuk, terigu dan maizena. Aduk sampai rata lalu cetak.
  3. Panggang dengan api sedang, api atas bawah selama 30 menit.
  4. Angkat dinginkan, lalu oles kuning telur 2 kali. Tabur potongan almond, panggang lagi suhu 130 c api atas bawah.
  5. Tunggu sampai benar-benar dingin baru masuk toples.

Kastengel Wafer

Bahan:

  • 80 gr butter
  • 70 gr margarin
  • 1 butir kuning telur
  • 250 gr tepung terigu protein rendah
  • 80 gr gula halus
  • 20 gr susu bubuk
  • 30 gr keju cheddar parut
  • 6 buah wafer Superstar

Olesan:

  • 1 butir kuning telur

Taburan:

  • Keju Cheddar parut

Cara membuat:

  1. Mixer butter, margarin, gula halus, dan kuning telur sekitar 3 menit.
  2. Lalu masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan keju parut, aduk hingga tercampur rata.
  3. Ambil sedikit adonan, gilas, dan bungkus wafer dlm adonan. Lalu potong-potong menggunakan pisau.
  4. Susun di loyang yang sudah dialasi dengan kertas roti, oles dengan bahan olesan lalu taburi dengan keju parut.
  5. Panggang selama 30 menit sampai matang dengan suhu 160 derajat.

Nastar kurma

Bahan-bahan:

  • 125 gr butter, saya hollman
  • 125 gr margarin, saya blueb*nd
  • 2 butir kuning telur
  • 50 gr gula halus, saya gulpas diblender
  • 2 sdm susu bubuk
  • 350 gr tepung terigu
  • Isian : kurma 300 gr dan air
  • Olesan : 1 kuning telur dan 1 sdm minyak sayur

Cara membuat nastar kurma:

  • Masukkan mentega, margarin, dan gula halus ke dalam wadah. Kemudian kocok dengan mixer berkecepatan rendah. Kocok selama 2 menit saja.
  • Masukkan 2 butir kuning telur satu per satu, kocok lagi.
  • Masukkan tepung maizena, tepung terigu, dan susu bubuk di wadah lain. Campur hingga rata.
  • Tuang sedikit demi sedikit tepung yang sudah dicampur tadi ke dalam adonan pertama. Kocok dengan spatula hingga rata.
  • Tuang keju parut, aduk hingga rata.
  • Setelah adonan jadi, bentuk adonan dengan bentuk bulatan.
  • Pipihkan sedikit lalu isi dengan buah kurma, bentuk bulat lagi.
  • Oleskan loyang dengan mentega.
  • Taruh nastar yang sudah dibentuk pada loyang.
  • Masukkan dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 15 menit saja. Keluarkan.

Nutella Butter Cookies

Bahan:

  • 75 gr margarin
  • 75 gr butter
  • 20 gr gula halus
  • 1 kuning telur
  • 230 terigu protein rendah
  • 20 gr susu bubuk
  • 10 gr maizena
  • 20 gr meses
  • 20 gr keju cheddar parut
  • 250 gr nutella

Cara membuat:

  1. Masukkan margarin, butter, dan gula halus dalam wadah. Aduk sampai tercampur rata dengan spatula.
  2. Tambahkan kuning telur, aduk lagi hingga rata.
  3. Masukkan terigu protein rendah, susu bubuk, dan maizena dengan cara diayak. Aduk sampai rata dan kalis.
  4. Tambahkan keju dan meses ke dalam adonan, aduk sebentar sampai rata.
  5. Gilas adonan, cetak, letakkan dalam loyang sudah dioles sedikit margarin dan diberi alas baking paper.
  6. Oven dengan suhu 150C api atas bawah selama 15 menit.
  7. Keluarkan cookies, biarkan dingin, piping nutella di atasnya.
  8. Oven lagi dengan suhu 150C api atas bawah selama 35 menit hingga permukaan nutella set. Keluarkan cookies, biarkan suhu ruang, masukkan dalam wadah tertutup rapat.

Choco Peanut Butter Balls

Bahan:
– 1 bungkus biskuit gandum
– 1 sdm gula halus
– 60 gr margarin cair
– 125 gr peanut butter

Bahan celupan:
– 125 gr cokelat batang dilelehkan
– 40 gr kacang tanah cincang panggang

Cara membuat:
1. Hancurkan biskuit campur dengan gula halus, aduk rata.
2. Tuang margarin cair, aduk rata kembali.
3. Masukkan peanut butter, aduk sampai bisa dibentuk.
4. Bentuk bulat-bulat lalu simpan di freezer selama 30 menit.
5. Setelah 30 menit celup di cokelat cair yang sudah dicampur dengan kacang tanah cincang.

Hallo guys….

Buat kamu yang ingin membuat kue, kami punya aneka resep kue kering yang cocok untuk hari lebaran,acara dirumah ataupun stok untuk di rumah. Yukk kepoin resep nya guysssss…

kue mentega

Bahan:

  • 250 gram tepung terigu protein rendah
  • 200 gram mentega atau butter, bisa diganti margarin
  • 150 gram gula halus\
  • 2 butir kuning telur
  • 2 sdm susu bubuk
  • 2 sdm tepung maizena
  • ½ sdt vanili bubuk

Cara membuat kue mentega:

  • Siapkan wadah, kemudian masukkan margarin,
  • mixer dengan kecepatan rendah
  • Masukkan sedikit-sedikit gula halus dan kuning telur, mixer kembali
  • Tambahkan vanili, susu bubuk, maizena dan tepung terigu, lalu mixer lagi sampai kaku
  • Setelah adonan kaku, aduk menggunakan spatula supaya merata
  • Masukkan adonan ke dalam plastik piping bag atau cetakan khusus lainnya
  • Siapkan loyang yang sudah diolesi margarin dan cetak adonan dengan beri jarak
  • Sambil mencetak adonan ke loyang, panaskan terlebih dulu oven
  • Lalu panggang adonan kue selama 15-20 menit dengan api kecil
  • Setelah matang dibiarkan dingin terlebih dulu dalam suhu ruangan
  • Terakhir, susun kue kering mentega ke dalam toples untuk disajikan.

 

Cokelat Corn Flakes

Bahan:

  • 250 gram cokelat batang hitam (dark chocolate)
  • 100 gram corn flakes
  • Sprinkle warna-warni secukupnya
  • Papercup mini

Cara membuat cokelat corn flakes:

  • Lelehkan cokelat dark chocolate sampai mencair
  • Siapkan corn flakes dalam wadah
  • Setelah cokelat mencair, tuangkan ke dalam wadah berisi corn flakes, lalu aduk sampai tercampur rata
  • Taruh cokelat menggunakan sendok makan ke dalam papercup, sesuaikan isinya
  • Tabur sprinkle warna-warni di atas cokelat tersebut
  • Diamkan selama beberapa waktu atau simpan di lemari es hingga cokelat mengeras kembali
  • Setelah cokelat mengeras, Anda bisa menyusunnya ke dalam wadah berupa toples
  • Kue kering cokelat corn flakes siap disajikan saat Lebaran
  • Lelehkan cokelat dark chocolate sampai mencair
  • Siapkan corn flakes dalam wadah
  • Setelah cokelat mencair, tuangkan ke dalam wadah berisi corn flakes, lalu aduksampai tercampur rata
  • Taruh cokelat menggunakan sendok makan ke dalam papercup, sesuaikan isinya
  • Tabur sprinkle warna-warni di atas cokelat tersebut.
  • Diamkan selama beberapa waktu atau simpan di lemari es hingga cokelat mengeras kembali
  • Setelah cokelat mengeras, Anda bisa menyusunnya ke dalam wadah berupa toples
  • Kue kering cokelat corn flakes siap disajikan saat Lebaran.

Matcha Almond Cookies

Rasa unik matcha dapat digunakan sebagai pemberi rasa pada kue kering Lebaran seperti almond cookies ini. Di samping rasa, matcha juga punya aroma yang kuat untuk menambah selera menikmati kue kering Lebaran.

Bahan:

  • 170 gram margarin
  • 110 gram gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt bubuk vanili
  • 20 gram bubuk matcha
  • 180 gram tepung terigu serbaguna
  • 60 gram tepung maizena
  • Almond slice secukupnya

Cara membuat matcha almond cookies:

  • Campur margarin dan gula halus dalam wadah, aduk rata menggunakan ballon whisk atau spatula.
  • Masukan telur, garam, dan vanili, lalu aduk hingga merata.
  • Masukan bubuk matcha, aduk hingga merata
  • Masukan tepung terigu serbaguna dan tepung maizena, aduk hingga merata menggunakan spatula.
  • Masukkan almond slice, aduk menggunakan tangan hingga kalis.
  • Oles loyang dengan margarin.
  • Ambil adonan, bentuk bulat-bulat dan pipihkan.
  • Tekan bagian atas adonan dengan garpu untuk memberikan tekstur.
  • Ambil adonan, bentuk bulat-bulat dan pipihkan.
  • Tekan bagian atas adonan dengan garpu untuk memberikan tekstur.
  • Taruh adonan yang telah dibentuk ke dalam loyang, seraya panaskan oven hingga 150 derajat Celcius.
  • Setelah panas, masukkan loyang ke dalam oven dan panggang selama 25 menit.

 

Garlic Cheese Cookies

Biasanya kita menjupai cookies bercita rasa manis. Namun, saat ini ada juga olahan cookies yang rasanya asin dan gurih.

Bahan:

  • Butter 125 g.
  • Anchor unsalted butter 125 g.
  • Garlic powder 2 sdt.
  • Kaldu bubu 1 sdt.
  • Garam ¼ sdt.
  • Telur 2 butir.
  • Keju cheddar parut 150 g.
  • Keju parmesan 20 g.
  • Tepung terigu protein sedang 500 g.
  • Kuning telur 1 butir dan minyak 1 sdt (sebagai bahan olesan).
  • Parsley kering (sebagai topping). 

Cara membuat:

  • Campurkan butter, keju cheddar parut, garlic powder, kaldu bubu, gram, dan keju permesan. Mixer sampai semu bahan tercampur rata.
  • Masukkan telur dan mixer sampai berwarna pucat.
  • Masukkan tepung yang telah diayak, lalu aduk menggunakan spatula sampai kalis.
  • Pipihkan adonan dan cetak sesuai selera.
  • Tata adonan di atas loyang yang telah dilapisi baking paper. Beri olesan dan taburi parsley kering.
  • Panaskan oven dan panggang cookies sampai matang.
  • Setelah matang, keluarkan cookies dari oven dan tunggu sampai dingin.
  • Simpan dalam wadah tertutup dan Garlic Cheese Cookies siap dinikmati.